Cahayasaga Clinic & Diagnostic Center

Pap Smear



Apakah pap smear itu?

Pap Smear adalah pemeriksaan usapan mulut rahim untuk melihat sel-sel mulut rahim (serviks) di bawah mikroskop.

Pap Smear merupakan tes skrining untuk mendeteksi dini perubahan atau abnormalitas dalam serviks sebelum sel-sel tersebut menjadi kanker.

Pengambilan sampel

Pemeriksaan ini dilakukan di atas kursi pemeriksaan khusus ginekologis. sampel sel-sel diambil dari luar serviks dan dari liang serviks dengan melakukan usapan dengan spatula yang terbuat dari bahan kayu atau plastik. setelah usapan dilakukan, sebuah cytobrush (sikat kecil berbulu halus, mengambil sel-sel serviks) dimasukkan untuk melakukan usapan dengan kanal serviks. setelah itu, sel-sel diletakkan dalam object glass (kaca object dan disemprot dengan zat untuk memfiksasi, atau diletakkan dalam botol yang mengandung zat pengawet, kemudian dikirim ke laboratorium untuk diperiksa.

Kontra Indikasi

Pemeriksaan pap smear tidak dianjurkan pada wanita hamil.

Persiapan pemeriksaan pap smear

  • Menghindari persetubuhan, penggunaan tampon, pil vagina, ataupun mandi berendamdalam bath tub, selama 24 jam sebelum pemeriksaan 8untuk menghindari kontaminasi ke dalam vagina yang dapat mengacaukan hasil pemeriksaan
  • tidak sedang menstruasi, karena darah dan sel dalam rahim dapat mengganggu ke akuratan hasil pap smear

    Mengapa Pap Smear perlu dilakukan?

    Pap Smear dapat mendeteksi kondisi kanker dan prakanker dalam serviks. Biopsi (pengambilan jaringan) serviks umumnya dilakukan saat pap smear bila ada indikasi kelainan signifikan, atau bila ditemukan kelainan selama pemeriksaan dalam rutin, untuk mengidentifikasi kelainan tersebut. Hasil pap smear dinyatakan positif, bila menunjukkan perubahan-perubahan sel serviks. Biopsi (pengambilan jaringan) mungkin tidak perlu dilakukan segera, kecuali anda dalam kategori risiko tinggi.

    Ada 2 cara pemeriksaan Pap Smear:

  • Konvensional
  • Berbasis cairan atau Liquid